Dilansir dari NBCnews.com, sebuah vendor teknologi multinasional yang melakukan bisnis di China diinstruksikan oleh bank China untuk menginstal perangkat lunak untuk membayar pajak lokal pada awal tahun ini.
Perangkat lunak pajak itu sebenarnya sah, tetapi di dalam nya tertanam sesuatu yang tidak menyenangkan, menurut laporan baru oleh sebuah perusahaan keamanan swasta, Trustwave: Sepotong malware canggih yang memberi para penyerang akses penuh ke jaringan perusahaan.
Trustwavejuga mengatakan malware itu, yang diberi nama GoldenSpy, telah aktif pada bulan April, dan karena terdeteksi awal, perusahaan tidak yakin apakah itu pekerjaan pemerintah Cina atau kelompok kriminal. Tetapi kecanggihan malware itu, dan kurangnya hasil finansial yang cepat dan jelas, tampaknya menunjuk pada aktor negara-bangsa sebagai pelakunya, kata Brian Hussey, mantan spesialis siber FBI dan wakil presiden Trustwave untuk deteksi dan respons ancaman.
Trustwave mendeteksi malware itu setelah melihat beberapa “suar” yang mencurigakan dari jaringan klien. Mereka juga menemukan bahwa spyware diaktifkan dua jam setelah perangkat lunak pajak diinstal, dan secara diam-diam memasang pintu belakang (backdoor) yang memungkinkan penyerang memasang malware lain di dalam jaringan.
Kode berbahaya itu sangat canggih, kata Hussey. Ia memiliki apa yang disebutnya sebagai triple layer of persistence. GoldenSpy menginstal dirinya sendiri pada dua lokasi berbeda di jaringan, dan jika satu dihapus, secera otomatis akan mengaktifkan yang lainnya. Ada juga yang disebut modul pelindung, yang akan mengunduh dan menginstal salinan lain jika keduanya dihapus.
“Pada titik ini, kami tidak dapat menentukan seberapa luas penyebaran perangkat lunak ini,” kata laporan itu. “Kami saat ini mengetahui satu vendor teknologi / perangkat lunak yang ditargetkan dan kejadian yang sangat mirip terjadi di sebuah lembaga keuangan besar, tetapi ini dapat dimanfaatkan terhadap banyak perusahaan yang beroperasi dan membayar pajak di Cina atau mungkin ditargetkan hanya pada beberapa organisasi terpilih dengan akses ke informasi penting.”
“Kampanye GoldenSpy memiliki karakteristik yang sama dengan kampanye Advanced Persistent Threat (APT) terkoordinasi yang menargetkan perusahaan asing yang beroperasi di China,” kata laporan Trustwave.
Berita selengkapnya dapat dibaca pada tautan dibawah ini;
Source: NBC News