Google telah memperkenalkan cara baru bagi pengguna Android untuk melindungi file-file penting, khususnya di negara-negara berkembang di mana perangkat sering digunakan bersama.
Disebut “Secure Folder” dan terletak di aplikasi Files dari Google, ini memungkinkan Anda melindungi file dokumen, gambar, video dan audio dengan kode PIN 4 digit, di atas keamanan layar kunci (lock screen) Android Anda.
Folder dikunci secara otomatis setelah Anda beralih dari aplikasi File, dan memerlukan PIN untuk dimasukkan setiap kali Anda masuk kembali.
Fitur Secure Folder yang baru sekarang tersedia dalam versi beta, dan akan diluncurkan ke lebih banyak pengguna “pada beberapa minggu berikutnya”.
Baca berita selengkapnya pada tautan di bawah ini;
Source: Endgadget