Tim Peneliti dari Malwarebytes merilis artikel mengenai aplikasi Android Barcode Scanner yang ternyata mengandung malware.
Di dalam artikel tersebut mereka mengatakan bahwa sebelumnya beberapa pelanggan melihat iklan yang entah dari mana dibuka melalui browser default mereka. Dan anehnya, tidak seorangpun dari mereka yang baru saja memasang aplikasi baru dan aplikasi mereka hanya diunduh melalui Google Play Store.
Kemudian salah seorang pelanggan dengan username Anon00 menemukan bahwa itu berasal dari aplikasi yang sudah lama terpasang, Barcode Scanner. Sebuah aplikasi yang memiliki 10.000.000+ pemasangan di Google Play Store.
Tim dari Malwarebytes kemudian menambahkan deteksi, dan Google dengan cepat menghapus aplikasi tersebut dari tokonya.
Setelah ditelusuri, ternyata aplikasi tersebut setelah pembaruan pada bulan Desember, telah berubah dari pemindai yang tidak bersalah menjadi pemindai yang penuh dengan malware.
Dalam kasus Barcode Scanner, kode berbahaya telah ditambahkan yang tidak ada pada aplikasi versi sebelumnya. Selain itu, kode yang ditambahkan menggunakan obfuscation untuk menghindari deteksi.
“Sulit untuk mengetahui sudah berapa lama Barcode Scanner berada di Google Play Store sebagai aplikasi yang sah sebelum menjadi berbahaya. Berdasarkan tingginya jumlah penginstalan dan masukan pengguna, kami menduga aplikasi ini sudah ada selama bertahun-tahun”
Menghapus aplikasi dari Google Play Store tidak berarti Barcode Scanner akan dihapus dari perangkat seluler Anda. Jadi, hingga Anda secara manual menghapus aplikasi, Barcode Scanner akan terus menampilkan iklan pada perangkat Anda.
Sumber: Malwarebytes